Cara Menghubungkan Stick PS3 ke Android

Selain mengasyikan, bermain game di Android menggunakan stick atau gamepad juga memudahkan. Iya, menekan tombol fisik yang terpampang di stick relatif lebih mudah dan nyaman dari menekan layar sentuh, berbeda rasa sob, feel-nya lebih dapet, lebih presisi.Memang tidak semua game Android bisa nyaman dimainkan pakai stick, ada beberapa game yang cukup dimainkan pakai layar sentuh daripada harus nekat memainkannya pakai stick, Clash of Clans misalnya, bakalan ribet mainnya sob :D Walau begitu, bila Anda senang bereksperimen, hampir semua game Android bisa dimainkan pakai stick sob, ga percaya? Cek artikel berikut ini.

Sekarang percaya? Asal perangkat Android-nya cocok dipasangi aplikasi Sixaxis Controller, kita bisa main game Android apa saja pakai stick PlayStation 3. Sayangnya, tidak semua perangkat Android bisa menjalankan aplikasi Sixaxis Controller, apalagi yang belum punya hak akses root. Untungnya, selain aplikasi buatan Dancing Pixel Studios tersebut, masih ada alternatif aplikasi lain yang memiliki fungsi serupa, yaitu Sixaxis Enabler.

Baca Juga:

Seperti namanya, Sixaxis Enabler adalah aplikasi yang berguna untuk menghubungkan stick PlayStation 3 (selanjutnya disebut stick PS3) ke Android tanpa root. Beneran sob, tak perlu repot-repot root untuk sekedar main game Android pake stick PS3, tapi ada syaratnya.Berbeda dengan Sixaxis Controller, aplikasi Sixaxis Enabler hanya kompatibel dengan perangkat Android yang sudah support USB OTG dan memiliki firmware yang cocok dengan stick PS3. Bagaimana cara cek Android support USB OTG atau tidak? Silakan baca artikel ini.

Download Aplikasi Sixaxis untuk Menghubungkan Stik PS3 ke Android

Alat dan Bahan Persiapan

  • Ponsel maupun tablet Android
  • Stick PS3
  • Kabel USB OTG
  • Kabel mini USB

Cara Menghubungkan Stik PS3 ke Hp Android

  1. Pertama siapkan dulu peralatan tempur yang akan di gunakan untuk menghubungkan stik ps3 ke android,
  2. Langkah selanjutnya silahkan anda download dan instal aplikasi sixaxis enabler di link download yang kami share diatas.
  3. Jika sudah silahkan anda jalankan aplikasi Sixaxis Enabler yang sudah di instal tersebut di hp android anda.
  4. Setelah itu sambungkan stick PS3 ke kabel mini USB kemudian hubungkan ke Android menggunakan kabel USB OTG.
  5. Kemudian akan ada notifikasi untuk minta izin Sixaxis Enabler mengakses USB pada Hp Android anda dan silahkan anda klik OK.
    cara menghubungkan stik ps2 ke android
  6. Ketika terlihat notifikasi STATUS: Sixaxis connected, please tap (PS) button … silahkan anda tekan tombol yang berlogo PS pada stick PS3.
    cara menghubungkan stik ps2 ke android.jpg
  7. Tunggu hingga keempat lampu yang ada di stick PS3 berhenti berkedip, cuma ada satu lampu yang memang menyala yakni LED nomor 1.
NOTE : Jika muncul STATUS: SIXAXIS ENABLED!! Please try button and stick… itu tandanya Anda berhasil menghubungkan stick PS3 pada Hp Android anda tanpa root dengan menggunakan aplikasi Sixaxis Enabler.

Baca Juga:

Selain game-game standar Android yang beredar di Play Store, kita juga bisa memainkan game-game retro menggunakan stick PS3 via aplikasi emulator (seperti PPSSPP, FPSE, Nostalgia NES, dsb.), namun sebelumnya lakukan mapping tersebih dahulu. OK, selamat mencoba dan selamat bermain 

Search Populer
  • cara menggunakan stik ps3 di android tanpa root
  • cara menggunakan stik pc di android tanpa root
  • cara menggunakan stik ps2 di android tanpa root
  • cara menghubungkan stik pc ke android tanpa root
  • harga stick untuk hp android
  • download usb/bt joystick center 2017
  • cara menggunakan joystick di android tanpa root
  • cara setting joystick ppsspp

Post a Comment for "Cara Menghubungkan Stick PS3 ke Android"